Liputan6.com, Buriram - Pembalap Indonesia yang bernaung di Astra Honda Racing Team (AHRT) mendapat keuntungan di Asia Road Racing Championship (ARRC) seri Thailand. Mereka pun bersemangat untuk menjalani race kedua, Minggu (2/12/2018) di Sirkuit Buriram.
Di kelas AP 250, pembalap Thailand, Muklada Sarapuech akhirnya didiskualifikasi. Pembalap yang finis di posisi ketiga ini dianggap bersalah dalam insiden di lap terakhir.
Keputusan itu membuat pembalap AHRT, Rheza Danica Ahrens naik satu tingkat dari posisi kelima. Sementara posisi ketiga ditempati pembalap Thailand, Anupab Sarmoon yang juga naik satu tingkat setelah Muklada didiskualifikasi.
"Saya memulai balapan dengan sulit hari ini. Tetapi saya memulai balapan dengan baik dan bisa finis di posisi keempat," kata Rheza yang berstatus juara ARRC tahun ini.
"Sayang sekali saya harus kehilangan podium karena insiden di lap terakhir. Tetapi saya tetap semangat untuk meraih hasil maksimal besok," kata pembalap AHRT lainnya, Mario Suryo Aji menimpali.
https://ift.tt/2RrKP2d
December 01, 2018 at 10:15PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2RrKP2d
via IFTTT
No comments:
Post a Comment