Meski dihadapkan pada padatnya jadwal tanpa istirahat memadai khususnya bagi beberapa pemain bintang, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) tetap membidik hasil terbaik.
"Kami ingin melaju ke fase gugur Piala Asia 2019. Untuk mencapai target itu kami harus menduduki dua peringkat teratas di penyisihan grup atau setidaknya jadi satu di antara empat tim berperingkat ketiga terbaik. Ini tugas tak mudah buat kami karena rival di grup sangat kuat," kata Sekjen VFF, Le Hoai Anh.
Di Piala Asia 2019, Timnas Vietnam tergabung di Grup D bersama Iran, Irak, dan Yaman.
"Iran tim berperingkat paling tinggi di Asia. Irak di peringkat ke-88 dunia, 12 di atas Vietnam. Yaman jadi yang terlemah, tapi kami harus tetap mewaspadai mereka," lanjut Le Hoai Anh.
Di sisi lain, Timnas Vietnam saat ini masih menjalani tahap akhir TC di Qatar. The Golden Stars akan bergeser ke Uni Emirat Arab pada Minggu (6/1/2019) sebelum menjalani laaga perdana penyisihan Grup D Piala Asia 2019 melawan Irak di Zayed Sports City Stadium, Abu Dhabi (8/1/2019).
Sumber: Vietnam News
http://bit.ly/2LXfWkp
January 04, 2019 at 06:50PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2LXfWkp
via IFTTT
No comments:
Post a Comment